
Pernah nggak kepikiran: buat sebagian orang, sarapan bukan soal menu, tapi soal “ada atau nggak?”
Di Jawa Barat, Data Maret 2024 terdapat 3,89 juta orang masih hidup dalam kemiskinan. Mereka bukan hanya butuh bantuan—mereka butuh jaminan, besok bisa makan apa?
Banyak dari kita mikir, "Ya kan mereka udah dapet bantuan pemerintah?"
Betul. Tapi tahu nggak?
Awal 2024 lalu, bantuan beras 10 kg memang sudah dibagikan ke 4,4 juta keluarga.
Tapi, itu hanya bertahan beberapa hari.
Yang nggak banyak orang tahu:
- 74,68% pengeluaran keluarga miskin habis untuk makanan. Artinya, kalau harga bahan pokok naik sedikit saja, bisa langsung nggak makan.
- 21,5% anak Indonesia mengalami stunting– ini bukan karena mereka nggak sekolah. Tapi karena mereka nggak cukup makan dari kecil.
Masalahnya bukan siapa yang bantu, tapi berapa banyak yang mau peduli lebih lama.
BAZNAS Jabar hadir dengan inisiatif Bingkisan Keluarga Hebat. Gerakan bersama untuk bantu keluarga prasejahtera tetap punya harapan di meja makan.
kami akan menyalurkan paket sembako bergizi untuk keluarga yang benar-benar membutuhkan.
Isi paketnya: beras, minyak, gula, protein, kebutuhan pokok sederhana – tapi bermakna besar.
Ini bukan tentang makanan. Ini tentang rasa aman.
Buat sebagian orang, dapur yang hidup itu tanda keluarga masih bertahan.
Dan kalau hari ini kita bisa bantu satu keluarga buat tetap masak, itu lebih dari cukup.
Donasi Rp250.000 = satu paket sembako = satu keluarga bisa makan beberapa hari tanpa cemas.
Gak harus besar. Gak harus viral. Tapi harus terus jalan.
BAZNAS Jabar mengajak kamu jadi bagian dari awal yang bermakna.
Klik tombol Donasi Sekarang, dan bantu kami hadirkan rasa aman di meja makan bagi mereka yang sedang berjuang.
Satu paket dari kamu, satu harapan buat mereka.
Karena rasa aman itu, bisa datang dari satu paket sederhana.

