Plastik merupakan salah satu ‘musuh’ terbesar lingkungan, termasuk botol plastik bekas minuman. Banyak sampah plastik yang menuju ke laut dan akhirnya mencemari ekosistem lautan.
Akibatnya, banyak binatang laut yang mati karena menganggap sampah-sampah plastik itu adalah makanan. Selain itu, tingginya polusi di lautan juga mempengaruhi kadar polutan yang terdapat pada makanan laut yang kita konsumsi.
Sebagai bentuk dukungan terhadap gerakan diet plastik, BAZNAS Jabar melalui tim BAZNAS Tanggap Bencana (BTB) Jabar melakukan kegiatan di Lapangan Estit Batununggal, Buah Batu, Kota Bandung.
Kegiatan yang dilakukan ialah mengedukasi masyarakat yang sedang berolahraga mengenai diet plastik dan pengurangan penggunaan plastik , menukarkan botol kemasan plastik dengan tumbler, membagikan botol minum kepada masyarakat yang sedang berolahraga, dan juga menyediakan air mineral untuk isi ulang.